» » Polsek Tayan Hilir Amankan Pawai Obor Keliling menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 H / 2018

Polsek Tayan Hilir Amankan Pawai Obor Keliling menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 H / 2018

Penulis By on Selasa, 15 Mei 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Seperti halnya pada hari ini kegiatan Pawai obor keliling yang di laksanakan oleh adik-adik dan para remaja putra-putri dari Masyrakat Tayan Hilir dalam rangka menyambut Bulan suci Ramadhan 1439 H/ 2018, kegiatan ini dilaksanakan pada Senin (14/5/2018) sekira pukul 20.00 Wib.

Mereka melakukan pawai jalan kaki dengan membawa obor dari bambu dan berjalan kaki sepanjang 1,5 km berkeliling wilayah Kecamatan Tayan Hilir di mulai dari titik kumpul Di halaman Keraton Paku Negara Tayan Hilir menuju ke Pasar Mentari Desa Kawat kemudian kembali ke lapangan Keraton Pakunegara Tayan Hilir kegiatan pawai obor di ikuti oleh masyarakat Tayan Hilir sekitar 1000 peserta dan dilaksanakan pengamanan lalu lintas oleh anggota Polsek Tayan Hilir dan anggota Koramil Tayan Hilir. .

Acara berlangsung dengan situasi kondusif dan para warga masyarakat yang melihat kegiatan pawai obor ini  merasa senang sekali dengan acara tersebut. Sedangkan untuk pengamanan rute jalan pawai obor ini dilakukan oleh para anggota personil yang di pimpin oleh Kanit Binmas Polsek Tayan Hilir.


Penulis : Meigi Alrianda
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya