» » Bhabinkamtibmas Desa Teraju Berikan Pelatihan dan Penyegaran Pengurus RT

Bhabinkamtibmas Desa Teraju Berikan Pelatihan dan Penyegaran Pengurus RT

Penulis By on Minggu, 24 Juni 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas DesaTeraju Brigadir Kornelis memberikan pelatihan dan penyegaran terhadap pengurus RT Desa Teraju, Kecamatan Toba di Gedung Balai Betomu Desa Teraju, Kecamatan Toba, Kabupaten Sanggau, Kamis (21/06).


Brigadir Kornelis menyampaikan pesan-pesan kamtibmas yaitu meningkatkan pengamanan swakarsa / siskamling yang sudah berjalan agar terciptanya keamanan dan ketertiban, tamu wajib lapor 1x24 jam dan pendataan warga baru serta larangan melakukan pembakaran hutan dan lahan.


Kemudian memberikan himbauan kepada seluruh lapisan masyarakat agar bersama-sama menciptakan situasi aman terutama dalam rangka mensukseskan pelaksanaan  Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar serta Bupati dan Wakil Bupati Sanggau Tahun 2018.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekcam Toba, Kades Teraju berikut staf dan BPD serta seluruh Kadus, Bhabinkamtibmas Desa Teraju, seluruh Ketua RT di Desa Teraju, Kecamatan Toba, Kabupaten Sanggau.


Penulis  : Asep Kusnadi
Publish  : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya