» » » Bhabinkamtibmas Desa Beginjan Berikan Himbauan Kepada Warga

Bhabinkamtibmas Desa Beginjan Berikan Himbauan Kepada Warga

Penulis By on Kamis, 08 November 2018 | No comments



Polres Sanggau - Polsek Tayan Hilir - Anggota Bhabinkamtibmas Desa Beginjan Polsek Tayan Hilir Bripka Dadang Hermansyah melaksanakan DDS di rumah Sdr. Tarajudin di Dusun Padu Desa Beginjan Kecamatan Tayan Hilir memberikan himbau agar waspada Curat, curas dan curanmor, Rabu (07/11).

Kapolsek Tayan Hilr  Iptu Charles B.N. Karimar, S.IK, SH melalui Bhabinkamtibmas Desa Beginjan Bripka Dadang Hermansyah menuturkan bahwa kegiatan ini untuk Menjalin Tali Silaturahmi antara Pihak Kepolisian dengan Warga Masyarakat.

Kegiatan program Bhabinkamtibmas dan kegiatan ini dimulai Dari rumah satu ke rumah berikutnya untuk menyampaikan banyak hal yang harus dijaga oleh warga. Diantaranya adalah saling menjaga kerukunan antar warga.

Selain itu Bripka Dadang Hermansyah juga memberikan himbauan kepada Warga untuk Waspada terhadap curas, curat dan curanmor, disamping itu juga menjelaskan akan pentingnya bertetangga dan menjaga kerukunan antar warga.

Penulis : Denny Ardiyanto
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya