» » » Kapolsek Meliau Humbau Para Remaja Jangan Pernah Menggunakan Narkoba

Kapolsek Meliau Humbau Para Remaja Jangan Pernah Menggunakan Narkoba

Penulis By on Senin, 18 Maret 2019 | No comments

Polres Sanggau – Polsek Meliau - Remaja merupakan generasi penerus bangsa dimasa yang akan datang, ditangan mereka inilah nasib bangsa ditentukan. Guna menghasilkan generasi pembangun bangsa yang bermoral, berdayaguna bagi masyarakat, bangsa, dan negara maka dibutuhkan bimbingan secara khusus kepada para kaum remaja.

Salah satu diantaranya adalah usaha Polri secara umum dan Polsek Meliau pada khususnya membimbing para remaja lewat pembekalan materi yang diberikan pada giat bimbingan dan penyuluhan kepada para remaja.

Hal tersebut diatas diimplementasikan secara langsung oleh Kapolsek Meliau Ipda Aditya Bambang Sundawa, S.Tr.K. dan Bhabinkamtibmas Polsek Meliau Brigpol F. Febri Tri Duhardi, S.Pd. Denga Melaksanakan Giat Binluh Kepada Para Pelajar Katholik Tingkat SMP di Kecamatan Meliau.


Giat tersebut dilaksanakan tepat pada hari Minggu tanggal 17/03/2019 mulai pukul 10:30 Wib s/d pukul 11:45 Wib di Gedung Aula Paroki Santo Fransiskus Xaverius Meliau, dimana dalam hal ini Kapolsek Meliau beserta Personilnya diundang untuk menjadi nara sumber guna memberikan materi.

Dalam penyampaiannya Kapolsek Meliau beserta personilnya tersebut menghimbau kepada para pelajar untuk dapat menempatkan dirinya sebagai pelajar dan seorang pribadi yang dapat berguna bagi keluarga, sekolah, masyarakat, bangsa, dan negara.

Dengan tidak terlibat / berperan serta dalam penyalahgunaan serta peredaran Narkoba, tindak kejahatan, kenakalan remaja, dan menolak paham kebencian / radikal yang menyesatkan dan memecah belah keutuhan bangsa.

Selain itu pula Kapolsek Meliau beserta personilnya menegaskan Bahwa para pelajar tersebut diharapkan dapat menjadi mitra bagi Polsek Meliau dalam turut serta menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif yakni dengan menjadi Polisi Bagi Dirinya Sendiri.

Atas usaha yang dilakukan oleh Kapolsek Meliau beserta personilnya tersebut disambut baik serta didukung oleh Pastor Celo selaku Pastor Paroki Meliau, Para Suster, Dewan Paroki, Pembina Mudika, dan Perwakilan dari pihak sekolah.

Penulis  : Febri Tri Suhardi

Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya