» » » Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Waspada Penipuan Kepada Warga Masyarakat

Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Waspada Penipuan Kepada Warga Masyarakat

Penulis By on Selasa, 21 Mei 2019 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Sekayam - Bhabinkamtibmas Polsek Sekayam Brigadir Meriansyah melaksanakan kegiatan sambang kepada warga masyarakat serta  himbau agar selalu waspada dengan adanya kasus penipuan melalui media sosial, Selasa (21/5).

Sebagai anggota Bhabinkamtibmas tentunya berupaya dikenal di desa binaannya dengan melakukan pendekatan kepada warganya , bermodal senyum, sapa dan salam brigadir meriansyah menegur warganya satu persatu setiap kali berpapasan dan tidak ada rasa sombong apalagi angkuh itulah sosok seorang bhabinkamtibmas polsek sekayam.

Pada kesempatan ini Brigadir Meriansyah menghimbau kepada warga masyarakat yang sedang berkumpul untuk selalu waspada dan hati-hati terhadap trend kejahatan masa kini, agar tidak mudah percaya dengan janji-janji orang-orang yang belum di kenal dan mengatasnamakan instansi.

Dalam hal ini Bhabinkamtibmas selalu monitor di desa binaannya sehingga dapat menangkal setiap gangguan kamtibmas yang ada di desa binaannya agar tidak mudah percaya dengan adanya hadiah yang di terima melalui media sosial berupa FB, twitter serta melalui sms atau telpon.

Penulis  : Firmansyah Budin
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya