» » » Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Ajak Warga Perangkat Desa Cegah Karhutla

Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Ajak Warga Perangkat Desa Cegah Karhutla

Penulis By on Selasa, 28 Mei 2019 | No comments



Polsek Entikong, Polres Sanggau - Mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kecamatan Entikong, Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Brigpol Muh. Tholkah mengandeng perangkat Desa Entikong untuk mensosialisasikan larangan karhutla diwilayahnya.

Brigpol Muh. Tholkah melakukan sambang kamtibmas ke warga binaanya Desa Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau mengimbau agar perangkat desa berperan aktif mencegah masyarakat tidak melakukan pembakaran saat membersihkan lahan mereka.

Dirinya juga memberikan beberapa saran kepada Kepala Desa Entikong, jika membuka lahan sebaiknya pohon atau tanaman liar yang sudah dibersihkan langsung ditumpuk menjadi satu ataupun dikubur yang bermanfaat sebagai pupuk alami nantinya.

“Salah satu cara agar tidak membuka lahan dengan cara dibakar, yakni dengan membuat lubang dan mengubur tanaman liar, selain tidak membuat polusi juga sebagai pupuk alami,” Brigpol Muh. Tholkah.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya