» » » Sambangi Kantor Desa Sebongkuh Bhabinkamtibmas Himbau Masalah Karhutla

Sambangi Kantor Desa Sebongkuh Bhabinkamtibmas Himbau Masalah Karhutla

Penulis By on Senin, 23 September 2019 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Kembayan - Bhabinkamtibmas Polsek Kembayan Bripka Marional Gultom melaksanakan kegiatan sambang ke kantor desa sebongkuh dan berikan himbauan agar memberitahukan kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara di bakar, Senin (23/9).

Adapun kegiatan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Polsek Kembayan Bripka Marional Gultom memberikan himbauan tentang waspada Karhutla kepada perangkat Desa Sebongkuh.

Dalam kegiatan yang lakukan Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada warga dan perangkat desa untuk tidak Membuka Lahan Perkebunan / Hutan / Semak Belukar dengan cara membakar karena perbuatan tersebut merupakan tindakan pidana yang memiliki sanksi dan hukuman yang berat.

Kemudian diingatkan juga kepada warga apabila mengetahui adanya kebakaran lahan atau hutan yang terjadi di Wilayah Hukum Polsek Kembayan agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau kantor polisi terdekat guna untuk dilakukan pemadaman dan tindakan kepolisian.

Penulis  : Firmansyah Budin

Publish  : Humas Polrea Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya