» » » Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Giatkan Sosialisasi Pungli di Desa Binaan

Bhabinkamtibmas Polsek Entikong Giatkan Sosialisasi Pungli di Desa Binaan

Penulis By on Sabtu, 08 Februari 2020 | No comments


Bhabinkamtibmas Polsek Entikong, Brigpol Tatak Budi Cahyono secara masif melakukan pencegahan pungutan liar (Pungli) yang digaungkan oleh Pemerintah.

Kali ini warga desa binaan disambangi oleh Brigpol Tatak Budi Cahyono untuk diberikan sosialisasi dan imbauan untuk melawan praktik-praktik pungutan liar, Jumat (7/2).

"Giat Kampanyekan Stop Pungli terus dilakukan untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan transparan khususnya dibidang pelayanan publik,'' tuturnya.

Menurut Brigpol Tatak Budi Cahyono, perlawanan terhadap pungli harus dilakukan oleh semua pihak tanpa terkecuali, karena pungli tidak terjadi karena satu belah pihak saja.

"Ada yang memberi dan menerima pada proses pungli tersebut. Oleh karenanya, kita jangan sampai terlibat di dalamnya, jangan sampai memberi apalagi sebagai penerima," katanya.

Sementara itu, Kapolsek Entikong Akp Novrial Alberti Kombo, S. IK, M. AP mengatakan bahwa kegiatan Kampanye Stop Pungli ini akan terus dilakukan agar semua pihak mengerti.

Sehingga semua orang paham bahwa persoalan pungli ini merupakan tugas bersama bukan hanya Tim Satgas yang sudah dibentuk tapi wujud partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan.

"Peran serta masyarakat dan kepedulian masyarakat sangat kita harapkan sekali karena dengan adanya kerjasama ini maka kita berharap kejadian pungli bisa dihentikan dan warga masyarakat yang menjadi korban pungli dapat melaporkan kepada aparat kepolisian," pungkas Kapolsek Entikong.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya