» » » Sambil Patroli Bhabinkamtibmas Himbau Warga Jangan Terpengaruh Berita Hoax

Sambil Patroli Bhabinkamtibmas Himbau Warga Jangan Terpengaruh Berita Hoax

Penulis By on Sabtu, 01 Februari 2020 | No comments


Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Desa Sebuduh Bripka Ariandi melaksanakan kegiatan sambang serta dialogis kepada masyarakat dan juga berikan himbauan kamtibmas agar jangan mudah percaya atau terpengaruh berita hoax, Sabtu (1/2).

Dalam kunjungannya Bhabinkamtibmas Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta himbauan agar tidak terpengaruh terhadap paham-paham radikalisme yang dapat memecah belah NKRI serta menjaga kondusifitas dan keamanan di Desa Sebuduh ini.

“Jangan mudah percaya adanya berita-berita /isu-isu yang belum tentu kebenaranya melalui medsos atau berita Hoax di wilayah Desa serta jangan mudah percaya dengan ajakan orang yang baru saja dikenal” pesan Bripka Ariandi.

Tidak hanya itu Bhabinkamtibmas juga menghimbau warganya terutama masyarakat Desa binaan dan sekitarnya untuk selalu bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di desa Sebuduh agar tetap kondusif.

Penulis  : Firmansyah Budin
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya