» » » Himbau Warga Selalu Gunakan Masker Bhabinkamtibmas Sampaikan Melalui Sambang

Himbau Warga Selalu Gunakan Masker Bhabinkamtibmas Sampaikan Melalui Sambang

Penulis By on Kamis, 03 September 2020 | No comments


Polres Sanggau - Untuk menciptakan situasi yang kondusif serta menjalin tali silaturahmi, Bhabinkamtibmas Desa Bungkang Brigpol Novi Iswandi, melakukan kegiatan sambang dialogis bersama warga guna untuk menyampaikan himbauan Kamtibmas sekaligus memberikan sosialisasi dan edukasi tentang protokol kesehatan dan penegasan penggunaan masker kepada warga, Kamis (3/9)

Kegiatan sambang dilaksanakan oleh Brigpol Novi Iswandi sebagai Bhabinkamtibmas Desa Bungkang menghampiri warga yang ditemui saat melaksanakan sambang desa diwilayah Desa Bungkang Kecamatan Sekayam.

Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan diantaranya Biasakan pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), baik untuk diri sendiri, dikeluarga maupun lingkungan tempat tinggal, Rajin mencuci tangan dengan Air bersih yang mengalir pakai sabun Anti Septik, Tidak bepergian keluar rumah, kecuali sangat urgent, Selalu jaga jarak dengan orang lain minimal satu meter, Wajib menggunakan masker baik disekitar rumah ataupun diluar rumah, Tidak membuat kerumunan Masa, Tidak menghampiri kerumunan Masa, Selalu menjaga keamanan lingkungannya dengan mengaktifkan Siskamling dan ronda jaga kampung, ungkap Bhabinkamtibmas

“Semoga wabah berupa Covid-19 ini segera berakhir khususnya di Indonesia dan umumnya di seluruh dunia sehingga kita bisa kembali beraktifitas seperti dahulu,” kata Brigpol Novi.

Kapolsek Sekayam Iptu Donny Sembiring saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh personil Polsek Sekayam tersebut untuk mengingatkan masyarakat dalam menyikapi situasi pandemi corona yang terjadi saat ini. Karena itu, pihaknya berinisiatif memberi edukasi agar masyarakat sadar memakai masker, ungkapnya

“Kita secara terus menerus akan melakukan kegiatan patroli dan himbauan serta edukasi kepada warga untuk bersama-sama memutus rantai Covid-19 dengan cara sadar menggunakan masker dan juga tidak keluar rumah apabila tidak begitu penting,” pungkasnya.

Penulis  : Firmansyah Budin
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya