» » » Satlantas Polres Sanggau Donor 100 Kantong Darah

Satlantas Polres Sanggau Donor 100 Kantong Darah

Penulis By on Senin, 14 September 2020 | No comments


Polres Sanggau - Satuan Lalu Lintas Polres Sanggau dalam rangka HUT ke 65 Polisi Lalu Lintas tahun 2020 donorkan 100 kantong darah, bertempat di Aula Wira Pratama, Senin (14/9) pagi.

Tema HUT ke 65 Lalu Lintas kali ini adalah Implementasi E-Policing pada fungsi lalu lintas menuju Indonesia emas, ini bermakna model pemolisian di era digital yang berupaya menerobos sekat-sekat ruang dan waktu sehingga pelayanan-pelayanan kepolisian dapat terselenggara dengan cepat, tepat, akurat, transparan, akuntabel informatif dan mudah diakses.


Kapolres Sanggau AKBP Raymond M. Masengi, S. IK, MH melalui Kasat Lantas Polres Sangau AKP Anne Tria Sefyna, SH, S. IK menuturkan kegiatan ini mesrupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka HUT lalu lintas, sebelumnya kami laksanakan sunatan masal dan pembagian masker.

"Kami berharap darah yang kami donorkan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, dan tentunya harapan kami dengan bertambahnya usia Polisi Lalu Lintas semoga tambah profesional dan lebih dipercaya oleh masyarakat," ujar Kasat Lantas.

Penulis : Indra
Publish : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya