» » » 8 Personel Polsek Parindu Terima Vaksinasi Covid-19

8 Personel Polsek Parindu Terima Vaksinasi Covid-19

Penulis By on Rabu, 10 Maret 2021 | No comments


Polres Sanggau - Wakapolsek Parindu  Iptu Heri Triyana menerima vaksinasi Covid-19 Tahap I untuk Tenaga Kesehatan dan personil Polri Di wilayah Kecamatan Parindu.
 
“Total ada 8 personel Polsek Parindu yang tadi disuntik,” terangnya.
 
Sebelum divaksin kata Iptu Heri Triyana, para penerima vaksin dicek dulu kesehatannya, seperti pemeriksaan gula darah dan tekanan darah. Bagi para penerima vaksin yang memiliki riwayat penyakit tidak disarankan untuk melanjutkan proses suntik vaksinasi.
 
“Vaksinasi Covid-19 ini aman dan halal yang sudah sebagaimana dinyatakan oleh lembaga yang berkompeten, seperti BPOM dan MUI, sehingga menjawab pertanyaan masyarakat mengenai layak dan aman tidaknya penggunaan vaksin tersebut,” bebernya.
 
Wakapolsek Parindu meyakinkan masyarakat bahwa vaksin aman dan halal, sehingga masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir.
 
“Pemerintah telah menjamin vaksin yang akan diedarkan merupakan vaksin yang digunakan sesuai dengan standar keamanan dan melewati uji klinis yang ketat,” ujarnya.
 
“Setelah menjalani vaksinasi ini dengan cara disuntik, saya tidak merasakan efek samping. Saya merasa lebih sehat. Lebih semangat,” tambah Iptu Heri Triyana.
 
Vaksinasi dilaksanakan untuk melengkapi pencegahan virus menular Covid-19. Namun kita harus tetap menaati protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya