» » » Gelar Bhakti Sosial, Polsek Mukok Bagikan Paket Sembako

Gelar Bhakti Sosial, Polsek Mukok Bagikan Paket Sembako

Penulis By on Jumat, 25 Juni 2021 | No comments


Polres Sanggau - Menjelang Hari Bhayangkara yang Ke-75, Polsek Mukok menggelar Bhakti Sosial berupa paket Sembako untuk Purnawirawan Polri, Warakauri dan warga kurang mampu di wilayah hukum Polsek Mukok, Jumat (25/06) pagi
 
Puluhan paket sembako dibagikan berupa Beras 5 kg, Gula  Pasir 1 Kg, Teh 1 kotak, Indomie 5 Bungkus, 2 Kaleng Kopi 1 ons, Susu 1 Kaleng, Minyak Goreng kemasan 1 liter, 1 Botol Handsanitaiser, 1 bungkus Masker.
 
“Kita membagikan sembako bagi Purnawirawan Polri, Warakauri, Nakes dan warga kurang mampu yang terdampak Covid-19,” ujar Kapolsek Mukok Ipda Suhariyanto, SH.

Kegiatan Ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Mukok untuk membantu sesama sekaligus mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri dalam menunjang program Polri.


"Selain membagikan paket sembako, Dalam kesempatan tersebut anggota Polsek Mukok menyampaikan pesan-pesan kamtibmas ditengah wabah Covid-19  serta berdialog / sumbang saran atas kinerja Polri kedepan dan Harapan para Purnariawan dan Warakawuri terhadap dedikasi pelayanan Polri yang maksimal dan profesional,” ucap Kapolsek.
 
Kegiatan Bhakti Sosial ini akan terus di lakukan berkelanjutan, untuk membantu meringankan sedikit beban warga tidak mampu, terutama warga yang terdampak Covid-19.
 
Kapolsek Mukok Ipda Suhariyanto menambahkan bahwa jajaran Polsek Mukok mengucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat karena situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
 
“Dalam kesempatan ini, kegiatan aksi Bhakti sosial dilakukan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke- 75," Pungkas Kapolsek.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya