» » » Supervisi Bidang Program dan Anggaran Birorena Polda Kalbar di Polres Sanggau

Supervisi Bidang Program dan Anggaran Birorena Polda Kalbar di Polres Sanggau

Penulis By on Selasa, 14 September 2021 | No comments


Polres Sanggau - Biro Rena Polda Kalbar mengadakan supervisi bidang program dan anggaran TA. 2021 di Polres Sanggau. Hadir diantaranya Wakapolres, Kabag, Kasat, Urmintu, Kapolsek dan Kasium Polsek jajaran, Selasa (14/9).

Bertempat di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau, Acara di buka oleh Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan S.I.K. mengucapkan selamat datang kepada Tim Supervisi Rorena Polda Kalbar serta menyampaikan kepada para peserta untuk menyimak dengan baik apa yang disampaikan oleh tim Supervisi.

Kapolres Sanggau mengatakan bahwa penyampaian oleh Tim Supervisi nantinya dapat menjadi bekal saat melaksanakan tugas, khususnya di bidang penyerapan anggaran, agar tidak terjadi kesalahan dalam penyusunan pertanggung jawaban keuangan.


Adapun Tim Rorena Polda Kalbar yang di pimpin oleh AKBP Yenny Herlinawati S.E. Bersama tim menjelaskan bahwa supervisi untuk memberikan solusi atas kendala dalam penyerapan serta peningkatan nilai kinerja anggaran.

Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin oleh Rorena Polda Kalbar dimaksudkan untuk merealisasikan pencapaian Output (kinerja) masing masing wilayah sesuai dengan rencana kegiatan Satuan Kerja (Satker) yang digunakan selama satu tahun anggaran berdasarkan DIPA yang sudah ditetapkan dan harus dipertanggung jawabkan.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya