» » » Minggu Kasih Polsek Noyan Beserta Unsur Masyarakat di Wilayah Desa Noyan

Minggu Kasih Polsek Noyan Beserta Unsur Masyarakat di Wilayah Desa Noyan

Penulis By on Minggu, 13 Agustus 2023 | No comments


Polres Sanggau - Bertempat di Balai Desa Noyan Kecamatan Noyan dilaksanakan Kegiatan Minggu Kasih Polsek Noyan Beserta Unsur Masyarakat di Wilayah Desa Noyan Kecamatan Noyan Kabupaten Sanggau.

Kegiatan tersebut dipimpin KSPK Regu II Polsek Noyan Bripka Eko Rusdiyanto bersama Bhabinkamtibmas Desa Noyan Bripka Adoremus Arsiswadi yang dihadiri Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.

Dalam pelaksanaan Minggu Kasih, warga mengucapkan terimakasih atas kegiatan Minggu Kasih serta pelayanan dan keikutsertaan Polsek Noyan dalam kegiatan kemasyarakatan serta meningkatkan kegiatan-kegiatan Kepolisian dalam rangka menjaga sitkamibmas yang aman dan kondusif khususnya di wilayah Kecamatan Noyan.

Warga juga meminta perlunya dilakukan Penyuluhan/Sosialisasi tentang Karhutla serta meminta kepada Polsek Noyan untuk pelayanan pembuatan SIM Keliling baik SIM baru maupun perpanjangan khusus SIM A dan C bagi masyarakat Kecamatan Noyan.

Sementara Bripka Adoremus dalam tanggapannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh Elemen Masyarakat yang telah bersama sama dan proaktif menjaga Sitkamtibmas yang kondusif khususnya di wilayah Kecamatan Noyan.

“Untuk permasalahan / hal-hal yang disampaikan terkait saran dan keresahan / keluhan Masyarakat akan segera ditindak lanjuti dengan melibatkan unsur / dinas terkait,” tukasnya.

Dengan dilaksanakannya kegiatan Minggu Kasih tersebut sebagai tindak lanjut atas atensi pimpinan dalam rangka menjaga Harkamtibmas yang bertujuan untuk membangun komunikasi yang aktif, terjalinnya tali silaturahmi yang baik dan terwujudnya pelayanan prima di masyarakat sehingga dapat meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya