» » » Wakapolres Sanggau Hadiri Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke 118 TA 2023 Kodim 1204/Sgu

Wakapolres Sanggau Hadiri Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke 118 TA 2023 Kodim 1204/Sgu

Penulis By on Kamis, 19 Oktober 2023 | No comments


Polres Sanggau - Bertempat di Lapangan Sepakbola Balai Putih Desa Kunyil Kecamatan Meliau Kabupaten Sanggau telah dilaksanakan upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke 118 TA 2023 Kodim 1204/Sgu di Desa Kunyil Kecamatan Meliau Kabupaten Sanggau.

Upacara penutupan dipimpin oleh Pangdam XII/Tanjung Pura Mayjen TNI Iwan Setiawan, SE, MM, serta dihadiri oleh Danrem 121/Abw Brigjen Tni Luqman Arief, S.IP, Wakil Bupati Sanggau Drs.Yohanes Ontot, M.Si, Dandim 1204/Sgu Letkol Inf Putra Andika Trihatmoko, Kapolres Sanggau yang di Wakili oleh Wakapolres Kompol Yafet Efraim Patabang, SH, S.I.K, Anggota DPRD KabupatenSanggau Yonatan Mulyadi, S.IP, Kepala Dinas Bina Marga KabupatenSanggau Ir. H. Jhon Hendri, Camat Meliau Tang, S.Sos, Kapolsek Meliau AKP Suwanto, SH, Danramil Meliau Peltu Jamal Setyono, Danramil se Rayon Kodim 1204/Sgu, Kades Kunyil Sdr. Suwardi, Kades Lalang Sdr. Bitus Alpius, Kades Baru Lombak Sdr. Kolin, Anggota Kodim 1204/Sgu, Anggota Polsek Meliau, Anggota Polsek Tayan Hilir, Anggota Koramil 1204-08 Meliau, Staff / Perangkat Desa Kunyil, Tomas, Todat, Toga Desa Kunyil, Ormas di Desa Kunyil serta Pelajar (SMP dan SMA) di Desa Kunyil.

Dalam sambutannya, Pangdam XII Tanjung Pura mengatakan dilaksanakannya kegiatan hari ini dalam rangka penutupan TMMD ke 118 T.A 2023.

“Kegiatan penutupan TMMD di Kecamatan Meliau dapat dijadikan momentum untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong serta kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam emngakselerasi program pemerintah demi peningkatan kesejahteraan rakyat,” ucapnya.

Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan bahwa selama 1 bulan sejak tanggal 20 September 2023 s/d 19 Oktober 2023 para prajurit TNI, Polri, Pemda dan berbagai komponen masyarakat lainnya telah bahu membahu menyelesaikan program TMMD Regtas ke 118 T.A 2023.

“Kebersamaan yang sudah terbangun dan terlaksana selama ini merupakan bentuk sinergitas yang positif dala mengatasi berbagai permasalahan bangsa pada masa sekarang ini, termasuk membantu Pemda dalam mempercepat pembangunan di Wilayah,” ungkapnya.

“Selaku Pangdam XII/Tanjung Pura dan selaku pengendali kegiatan operasi TMMD, Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang telah membantu baik secara moril maupun material,” tambahnya.

Pangdam XII Tanjung Pura mengungkapkan Program TMMD ini telah dimulai sejak tahun 1980an dengan sebutan program ABRI Masuk Desa (AMD), setelah melalui berbagai evaluasi dan penyempurnaan menjadi program TMMD, dan telah berlangsung selama 43 tahun.

Kegiatan TMMD ini semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat mengingat sebagian besar wilayah Indonesia merupakan wilayah Pedesaan, sehingga pembangunan sarana dan infrastruktur diwilayah masih sangat diperlukan.


“Keberhasilan program TMMD Regtas yang ke 118 sangat penting dalam membantu masyarakat serta dapat menunjang ketahanan pangan melalui pembangunan berbagai infrastruktur demi kelancaran roda perekonomian,” ungkapnya.

Selain sasaran kegiatan fisik, juga dilaksanakan kegiatan lainnya / non fisik berupa penyuluhan kepada masyarakat tentang bela negara, ketahanan nasional, stunting, posyandu, posbindu, PTM dan materi bidang lainnya sesuai kebutuhan.

‘Untuk sasaran kegiatan non fisik sangat penting dilaksanakan dalam rangka membangun SDM dan memperkokoh jiwa serta semangat nasionalisme masyarakat dalam mendukung program-program pemerintah,” paparnya.

Mayjen TNI Iwan Setiawan meminta agar para prajurit untuk memelihara semangat kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI dan Rakyat jangan mudah terhasut maupun terprovokasi.

“Pelihara semangat gotong royong, sebagai warisan budaya bangsa. Jaga dan pelihara hasil program TMMD serta Lakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD untuk dijadikan bahan perbaikan pada TMMD mendatang,” pintanya.

“Selesai kegiatan, para prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD segera kembali ke induk pasukan masing-masing,” tutup Pangdam XII Tanjung Pura.

Kegiatan dilanjutkan dengan acara tambahan diantaranya Pemberian sembako secara simbolis kepada ibu hamil dan keluarga beresiko stunting, Pemberian bibit jagung dan bibit cabe kepada masyarakat, Melaksanakan peninjauan pengobatan umum, Vaksinasi JE dan pemberian makanan tambahan, Peninjauan sasaran fisik TMMD serta Ramah tamah dan hiburan.

Pelaksanaan TMMD di Wilayah KecamatanMeliau yaitu berada di Desa Lalang, Desa Kunyil dan Desa Baru Lombak telah berlangsung selama 30 hari dimulai dari tanggal 20 September 2023 s/d 19 Oktober 2023 yang dilaksanakan oleh Kodim 1204/Sgu bekerjasama dengan Pemda Kabupaten Sanggau.

Adapun kegiatan TMMD di Desa Lalang, Desa Kunyil dan Desa Baru Lombak berupa pembangunan MCK dengan sasaran masyarakat tidak mampu, serta peningkatan ruas jalan yang semula selebar 2 Meter terbangun menjadi 6 Meter dengan Panjang jalan sejauh 25 KM.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya