» » » Polsek Toba Lakukan Pengamanan Perayaan Jumat Agung Paskah 2024 di Gereja Kristus Raja Semesta Alam

Polsek Toba Lakukan Pengamanan Perayaan Jumat Agung Paskah 2024 di Gereja Kristus Raja Semesta Alam

Penulis By on Jumat, 29 Maret 2024 | No comments


Polres Sanggau - Anggota Polsek Toba Polres Sanggau Polda Kalbar melakukan pengamanan dan monitoring pelaksanaan ibadah kebaktian/ Misa Perayaan Misa Jalan Salib (kisah sengsara Yesus hidup sebagai alat kebenaran-Nya) dalam rangka Paskah tahun 2024 di Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau di Gereja Kristus Raja Semesta Alam Dusun Teraju Barat Desa Teraju Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.

Untuk mengamankan kegiatan tersebut Polsek Toba mengerahkan sejumlah personel ke lokasi dan melibatkan Pemuda OMK.

Dalam giat Kebaktian/Misa Perayaan Jumat Agung Paskah 2024 di Gereja Kristus Raja Semesta Alam dipimpin oleh Pastor Matias Dacosta, SVD dengan tema Hidup sebagai alat kebenaran-Nya (Bdk. Roma 6:13) dan diikuti 350 jemaat.

Kegiatan pengamanan yang dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi Umat Kristiani yang melaksanakan Misa Jum at dalam rangka Paskah tahun 2024 demi pemeliharaan situasi kamtibmas agar senantiasa kondusif.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya