» » » Pengamanan Kegiatan Ibadah Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili Tahun 2025 di Vihara Zheng Qi Sanggau

Pengamanan Kegiatan Ibadah Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili Tahun 2025 di Vihara Zheng Qi Sanggau

Penulis By on Rabu, 29 Januari 2025 | No comments


Polres Sanggau Pengamanan kegiatan ibadah Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili di Vihara Zheng Qi, Kelurahan Beringin, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, berlangsung dengan tertib dan aman, Selasa (28/1) malam.

Acara yang diadakan pada Selasa malam ini bertempat di Gg. Apel, Jl. H. Agus Salim, menjadi momen penting bagi umat Buddha di wilayah tersebut.

Kegiatan pengamanan dipimpin langsung oleh Wakapolsek Kapuas, Iptu Muhjahid, yang bertugas sebagai Perwira Pengendali Pengamanan (Padal Pam). Pengamanan ini melibatkan personel gabungan dari Polres Sanggau dan Polsek Kapuas sesuai dengan Surat Perintah Kapolres Sanggau.

“Kami memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan lancar dan memberikan rasa aman kepada umat Buddha yang hadir,” ujarnya.

Ibadah Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili dihadiri oleh 16 orang umat Buddha dari Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

Meskipun jumlah yang hadir tidak terlalu banyak, kegiatan ini tetap dilaksanakan dengan penuh khidmat dan berlangsung sesuai protokol keagamaan. Pengamanan ekstra juga diterapkan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama berlangsungnya acara.


“Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen kami dalam melayani masyarakat tanpa memandang latar belakang suku atau agama. Kami ingin memastikan bahwa saudara-saudara kita dari etnis Tionghoa dapat menjalankan ibadah Imlek dengan nyaman,” tambah Iptu Muhjahid.

Menurutnya, personel yang bertugas telah diberi arahan untuk bertindak sigap dan humanis selama kegiatan berlangsung.

Pelaksanaan pengamanan ini menjadi bukti nyata sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menciptakan suasana kondusif selama perayaan keagamaan.

“Kami mengapresiasi kerjasama semua pihak, termasuk panitia Vihara Zheng Qi, yang turut membantu koordinasi dalam menjaga kelancaran acara ini,” kata Iptu Muhjahid.

Pengamanan yang berlangsung sejak sore hingga malam hari ini berjalan lancar tanpa kendala berarti. Dengan kehadiran aparat kepolisian, umat Buddha dan masyarakat etnis Tionghoa di Kabupaten Sanggau dapat merayakan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili dengan penuh rasa aman dan damai.

Polres Sabggay juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus mempererat tali persaudaraan antarumat beragama di wilayah Kabupaten Sanggau. (Dny Ard / Hms Res Sgu)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya