» » » Polsek Batang Tarang Kawal Pendistribusian Kotak Suara

Polsek Batang Tarang Kawal Pendistribusian Kotak Suara

Penulis By on Selasa, 26 Juni 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Polsek Batang Tarang melakukan pengawalan dan pengamanan kotak suara menuju 12 PPS di desa Se Kecamatan Batang Tarang.
         
Menjelang pelaksanaan pemungutan suara Pilkada 2018 tanggal 27 juni 2018, KPU Kabupaten Sanggau sudah mendistribusikan seluruh logistik pemilu ke PPK Kecamatan Batang Tarang, selanjutnya pada Senen (25/6/2018) dilakukan pendistribusian logistik pemilu kemasing-masing PPS tersebar di 12 Desa Se Kecamatan Batang tarang dengan pengawalan dan pengamanan oleh personil Polsek dan Koramil Batangtarang dan pengawasan dari Panwaslu Kecamatan Batang Tarang.



Ketua PPK Batangtarang menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan tahapan pilkada 2018 PPK,Panwaslu,Polsek,Koramil dan pihak Camat Batang Tarang selalu berkoordinasi sehingga dapat terbangun senergitas sesuai tugas pokok dan kewenangan masing-masing pihak.

                                                           
Kapolsek Batang Tarang Iptu Bernardus Seda mengatakan kesiapannya untuk pengamanan Pilkada 2018 dengan melakukan analisa kerawanan Kamtibmas, penentuan cara bertindak dan koordinasi yang intens dengan pihak penyelenggara sehingga pelaksanaan Pilkada 2018 dapat berjalan dengan sukses, tertib dan aman dari tahap Pra, pada saat sampai dengan pasca pelaksanaan.



Penulis  : Eky Supriyanto
Editor    : Alfian N / Nanang P
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya