» » » Pelaksanaan Apel Deklarasi Pileg dan Pilpres Pada Tahun 2019 Kecamatan Mukok

Pelaksanaan Apel Deklarasi Pileg dan Pilpres Pada Tahun 2019 Kecamatan Mukok

Penulis By on Senin, 17 September 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Bertempat di Gedung Pertemuan Umum Kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau, telah dilaksanakan Apel Deklarasi Pileg dan Pilpres 2019, dengan Tema " Kami Masyarakat Kecamatan Mukok menolak Aksi Provokasi bertekad mewujudkan Pileg dan Pilpres 2019, yang aman damai, sejuk dan Kondusif”, Minggu (16/9) pagi.

Pelaksanaan Apel diikuti sebanyak 60 ( lima puluh ) orang, yang terdiri dari Forkopimcam Mukok, Para Kades dan perwakilan Kadus, Ketua PPK beserta anggota dan PPS, Ketua Panwas beserta anggota dan PPL, Ketau pengurus Partai Tingkat Kecamatan Mukok, Para Caleg dari Kecamatan Mukok, Ketua dan pengurus FKUB, Ketua DAD Kecamatan Mukok, Ketua MABM Kecamatan Mukok, Para Tokoh Etnis (Dayak, Melayu, Cina, Jawa, Batak dan Padang), Ketua dan pengurus OMK, Persatuan Orang Melayu (POM), Kelompok Sanggar Dayak serta TNI dan Polri.


Apel Deklarasi Pileg dan Pilpres Pada Tahun 2019 dipimpin oleh Kapolsek Mukok Iptu Priyono. Dalam Amanatnya Kapolsek Mukok menyampaikan agar seluruh masyarakat Mukok ikut serta mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019.

“Mari bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang Kondusif, jangan terpengaruh dengan isu-isu maupun hal yang bersifat provokasi dan gunakan hak pilih sebaik mungkin, jangan karena beda pilihan menjadikan perpecahan serta Tetap jaga situasi Mukok yang aman dan damai,” ajaknya.

Maksud dan tujuan kegiatan tersebut diatas adalah sebagai bentuk upaya Polri mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya di Kecamatan Mukok untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, jelang Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden pada Tahun 2019.


Penulis : Denny Ardiyanto
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya