» » » Deklarasi Pemilu Damai Dari Aliansi Masyarakat Kalbar

Deklarasi Pemilu Damai Dari Aliansi Masyarakat Kalbar

Penulis By on Minggu, 16 September 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Sri Handayani menghadiri Deklarasi Pemilu Damai oleh Aliansi Masyarakat Polda Kalbar, Minggu (16/09/2018).

Dalam Deklarasi ini dilaksanakan di Car Free Day, Taman Digulist dan Area CFD Mujahidin, Pontianak Kalimantan Barat. Tampak Pula antusiasme Masyarakat Pontianak Mengikuti Deklarasi ini dapat dilihat dari kalangan anak muda hingga orang dewasa mengikuti deklarasi ini.


Deklarasi Ini dilaksanakan oleh Aliansi Masyarakat, English Community dan Komunitas Ontel, Kalimantan Barat, Maksud tujuan dari deklarasi pemilu damai ini mengajak kepada seluruh masyarakat Kalimantan Barat ini tidak mudah untuk terprovokasi dalam ujaran kebencian melalui media sosial jangan sampai pemilu ini membuat kita terpecah belah justru adanya pemilu ini membuat kita damai dan menjadi ajang untuk memilih sosok pemimpin yang kita inginkan.

"Saya Berharap dengan adanya Deklarasi Pemilu Damai ini kita semua dapat menjaga kesatuan negara kita, jangan sampai terpecah belah karna ada yang menyebarkan hoax, mari kita menggunakan media sosial dengan cerdas jangan mudah terprovokasi dengan apa yg diberitakan, Cari sumber nya terlebih dahulu apabila mendapatkan berita yang tidak masuk akal" Ujar Wakapolda.




Penulis : Cucu Safiyudin S.Sos SH MH
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya