» » » Aiptu Taguh Basuki Dapat Rejeki Apel Pagi

Aiptu Taguh Basuki Dapat Rejeki Apel Pagi

Penulis By on Senin, 15 Oktober 2018 | No comments



Polres Sanggau - Apel pagi dihari pertama adalah merupakan tolak ukur kesiapan setiap pekerja, juga dilingkungan Polres Sanggau, namun pada pagi ini anggota Bimas Polres Sanggau Aiptu Teguh Basuki mendapatkan rejeki dalam pelaksanaan apel, Senin (15/10).

Aiptu Teguh Basuki merupakan Anggota senior yang sudah bertugas dibeberapa kesatuan yang ada di Polres Sanggau mendapatkan door prize dari Kapolres Sanggau usai berhasil menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan Kapolres Sanggau, dalam kesempatan apel tersebut AKBP Imam Riyadi, S. IK, MH meminta siapa anggota yang bisa menjawab tugas pokok Kepolisian dan tentunya dengan undang-undang yang mengatur.

Atas pertanyaan tersebut langsung saja Aiptu Teguh Basuki mengangkat tangan dan menjawab pertanyaan tersebut dengan lugas dan tepat, atas jawaban yang memuaskan oleh aiptu teguh, Kapolres memintanya untuk maju dan mengeluarkan lembaran uang dari dompetnya dan kemudian memberikan kepada Aiptu Teguh.


"Ini agar kita semua tidak apatis dan tau apa tugas seorang polisi, dalam hal ini saya hanya memastikan saja apa anggota masih paham" ucap Kapolres Sanggau.

Terjawab sudah ternyata anggota Polres Sanggau senior ini masih ingat dengan aturan undang undang terhadap tupoksi Polri, adapun pertanyaan Kapolres yang dijawab adalah keterkaitan dengan tupoksi Polri mengacu pada undang-undang nomor 2 tahun 2002 yang secara garis besar menyebutkan bahwa tugas Kepolisian adalah menjaga keamanan, ketertiban masyarakat sebagai pengayom, pelindung, dan pelayan masyarakat.

Penulis : Muhammad Aulia
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya