» » » Jelang Pilkades Kapolres Kumpulkan Para Kapolsek, Kanit Reskrim Kanit Intel Polsek

Jelang Pilkades Kapolres Kumpulkan Para Kapolsek, Kanit Reskrim Kanit Intel Polsek

Penulis By on Rabu, 21 November 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Akbp Imam Riyadi SIK MH Jelang pemilihan kepala desa kumpulkan para kanit Reskrim dan kanit intel diberikan bimbingan dan arahan untuk menyamakan langkah dan tindakan dalam mengawal jalannya pemilihan kepala desa, Rabu (20/11).

Hadir dalam giat bimbingan dan arahan kapolres sanggau di Aula Wira Pratama Kapolres Akbp Imam Riyadi, Wakapolres Kompol Dudung Setyawan SIK MH Para Kabag, kasat, kapolsek, para kanit Reskrim dan intel polsek jajaran. Kapolres Sanggau Akbp Imam Riyadi sebelum memberikan arahan menyampaikan terkait hasil anev Polres Sanggau ada dua penilaian terendah yaitu tentang pelanggaran anggota dan pemeliharaan harkamtibmas. Kemudian prestasi yang di capai Polres Sanggau tentang penangan penyelesaian barang - barang ilegal.


Kapolres Sanggau mengajak kepada seluruh personilnya untuk dapat bekerja dengan serius dan tidak asal asalan, dapat memetakan semua permasalahan yang pada akhirnya ketika bekerja dengan serius dan sunggung-sungguh dapat di pastikan semua kegiatan dapat berhasil sesuai target dan harapan. Kapolres tekankan jangan ada angotanya yang main mata dengan para cukong di perbatasan. kemudian bukan berati kapolres memberikan ancaman ketika ada yang main mata dengan para cukong dan ketangkap Akbp Imam Riyadi tidak akan memberikan toleransi kepada siapapun yang ketahuan dan terbukti akan di proses sesuai aturuan hukum yang berlaku.

Selanjutnya Kapolres Sanggau sampaikan terkait menghadapi pemilihan kepala desa, pileg, pilpres adanya manipolitik untuk dilakukan penangkapan karena bagian dari tugas kita polri menegakan aturan, pelaku tangkap periksa dan kembangkan dari mana sumber dananya proses jangan takut karena ini dan itu laksanakan tugas secara propesional, sesuai prosedural jangan lakukan pembiaran ucap Imam Riyadi.

Penulis  : Sukadar
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya