» » » Kanit Binmas ajak warga cegah Karhutla

Kanit Binmas ajak warga cegah Karhutla

Penulis By on Selasa, 02 April 2019 | No comments



Polsek Parindu, Polres Sanggau - Kanit Binmas Polsek Parindu Aiptu Thomson Mangaranap Pakpahan melaskanakan Sosialisasi Pencegahan Karhutla kepada semua Kawil se Kedesaan Embala di Kantor Desa Embala.
Dalam kesempatan tersebut Aiptu Thomson mengajak seluruh Kawil se Kedesaan Embala untuk memberitahukan kepada warganya agar tidak melakukan pembakaran lahan dan hutan karena memiliki dampak yang membahayakan bagi masyarakat sendiri.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Kanit Binmas Polsek Parindu tersebut bertujuan mengajak warga desa sadar dan tidak membuka hutan dan lahan dengan cara membakar.
Kapolres Sanggau AKBP Imam Riyadi, S. IK, MH melalui Kapolsek Parindu Iptu Sapja menyampaikan kepada anggota Polsek agar selalu memberikan sosialisasi atau himbauan tentang larangan membakar hutan dan lahan, untuk mencegah masyarakat di Kecamatan Parindu tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan, semak belukar, ladang atau kebun.

Penulis : Denny Ard
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya