» » » Bersama Bhayangkari, Kapolres Berikan Bingkisan Lebaran Kepada Anggota Jaga Pos Pengamanan Ops Ketupat Kapuas 2019

Bersama Bhayangkari, Kapolres Berikan Bingkisan Lebaran Kepada Anggota Jaga Pos Pengamanan Ops Ketupat Kapuas 2019

Penulis By on Jumat, 31 Mei 2019 | No comments



Polres Sanggau - Peduli dengan para anggotanya yang sedang berjaga memberikan pelayanan dan pengamanan kepada para pemudik serta warga masyarakat yang sedang merayakan Lebaran 1440 H, Kapolres Sanggau AKBP Imam Riyadi, S.IK, MH bersama Ketua Bhayangkari Cabang Sanggau menyambangi para anggota yang sedang berjaga di Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Terpadu pada hari Jumat (31/5).

Kunjungan Kapolres berserta rombongan kali ini, selain melihat langsung anggota yang sedang memberikan pengamanan dan pelayanan di lapangan, sekaligus memberikan bingkisan sebagai bentuk kepedulian para anggota yang sedang bersiaga di Pos masing – masing.

Kunjungan pertama para rombongan diawali dengan mengunjungi Pos Pengamanan Simpang Ampar Kecamatan Tayan Hilir Kabupaten Sanggau. Setelah itu, rombongan melanjutkan kunjungannya dengan menyambangi Pos Pengamanan di Simpang Sosok Kecamatan Tayan Hulu dan dilanjutkan di Pos Terpadu Pasar Puja Sera Polres Sanggau.


Didampingi, Ketua Bhayangkari, Kapolres Sanggau mengatakan pengencekan ini untuk memastikan kesiapan pos pelayanan bagi masyarakat yang akan mudik lebaran, dan cek pos pengamanan bagi para petugas yang akan terlibat dalam pelayanan masyarakat di jalur jalan mudik dan balik arus lebaran 1440 Hijriah di Kabupaten Sanggau, sekaligus membagikan makanan dan minuman untuk petugas jaga.

“Makanan dan minuman ini kami berikan kepada anggota jaga di pos lebaran, sebagai wujud perhatian dan juga untuk menambah semangat bertugas bagi anggota yang sedang jaga di pos“, ucap Ny. Lia Imam Riyadi.

Selain itu juga saat menyambangi para anggota yang berada di Pos, Kapolres juga memberikan semangat kepada para anggota yang sedang bertugas serta memberikan arahan untuk tetap meningkatkan kewaspadaan akan adanya aksi teror yang saat ini sedang banyak terjadi penyerangan terhadap anggota yang sedang bertugas dilapangan dan pada saat berjaga jangan tidur.

“Laksanakan dengan ikhlas tugas kita dan jadikan sebagai ladang ibadah menambah pahala bagi kita”, tutup Kapolres memberikan semangat kepada anggota yang sedang berjaga.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya