» » » Julhakim Dapatkan SIM Gratis di Hari Bhayangkara ke-73

Julhakim Dapatkan SIM Gratis di Hari Bhayangkara ke-73

Penulis By on Kamis, 11 Juli 2019 | No comments



Polres Sanggau - Dalam semarak Peringatan Hari Bhayangkara ke-73, Kapolres Sanggau AKBP Imam Riyadi, S. IK, MH memberikan SIM gratis kepada penyandang difabel Sdr. Julhakim.

Kapolres Sanggau mengungkapkan bahwa pemberian SIM secara gratis kepada Julhakim ini merupakan bentuk kehadirian negara dalam melindungi seluruh warga negaranya untuk memperoleh hak yang sama termasuk memperoleh SIM.

Masih kata Kapolres, pemberian SIM secara gratis ini tidak semata-mata diberikan dengan cuma-cuma, namun penyandang difabel penerima SIM gratis ini juga melalui serangkaian prosedur yang harus dijalani oleh semua orang sebagaimana mestinya pencari SIM.


”Prosedur materiil dan formil tetap dijalani oleh Julhakim, namun yang ditiadakan hanyalah biaya PNBPnya dan ditanggung oleh Kepolisian,” ungkap AKBP Imam Riyadi.

Dengan adanya pemberian SIM secara gratis ini nantinya, Kapolres berharap agar penerima SIM gratis ini yang notabene adalah penyandang disabilitas bisa dirasakan manfaatnya.

”Semoga ini bermanfaat bagi penerimanya,” pungkas Kapolres di dampingi Bupati Sanggau dan Dandim 1204 Sanggau saat menyerahkan SIM Gratis kepada Julhakim.

Penulis : Denny Ardiyanto
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya