» » » Sinergitas Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Latih Paskibra Kecamatan Tayan Hulu

Sinergitas Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Latih Paskibra Kecamatan Tayan Hulu

Penulis By on Sabtu, 20 Juli 2019 | No comments


Polres Sanggau - Bentuk kesiapan menyambut perayaan HUT Republik Indonesia yang di peringati setiap tanggal 17 Agustus, Bhabinkamtibmas beserta Babinsa melakukan pembekalan berupa pelatihan dan bimbingan terhadap para siswa dan siswi yang tergabung sebagai Pasukan Paskibra Kecamatan Tayan Hulu Kabupaten Sanggau.

Kepada seluruh anggota paskibra, Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Brigpol Herman Julianto menyampaikan pesan untuk selalu serius dalam menjalani latihan agar mendapat hasil yang maksimal.

“Berbanggalah karena sebagai peserta paskibra, berarti sudah menjadi pilihan dari sekian banyak siswa dan siswi yang mendaftar. Paskibra juga menjadi penentu suksesnya pelaksanaan upacara peringatan nantinya,” tambahnya.


Selain itu, menjadi paskibraka juga akan mendapat sertifikat yang dapat bermanfaat dikemudian hari. Bisa menjadi pendukung apabila ingin masuk sekolah, perguruan tinggi atau mendaftar sebagai anggota polri.

Brigpol Herman Julianto juga mengingatkan untuk tetap menjaga kesehatan dan tertib dalam berlalu lintas sebagai langkah keselamatan.

Penulis : Denny Ardiyanto
Publish : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya