» » » Kasat Lantas Polres Sanggau Imbau Seluruh Pengendara Selalu Safety dan Taati Aturan

Kasat Lantas Polres Sanggau Imbau Seluruh Pengendara Selalu Safety dan Taati Aturan

Penulis By on Senin, 03 Februari 2020 | No comments


Polres Sanggau - Kasat Lantas Polres Sanggau, Akp Anne Tria Sefyna mengimbau kepada seluruh pengendara Roda dua maupun Roda empat keatas agar tetap selalu melengkapi kendaraannya serta kelengkapan pribadinya.

"Terutama Lampu utama dan lampu remnya apabila tidak hidup segera diperbaiki. Kemudian jangan menyalip ditikungan, perhatikan slalu kaca spion untuk melihat kendaraan yang ada dibelakang baik dikiri maupun dikanan," katanya, Minggu (2/2/2020).

Selain itu, lanjutnya, Yang paling utama adalah apabila kondisi sedang tidak sehat jangan berkendara. Tetap selalu patuhi aturan dan tata tertib lalu lintas yang ada dijalan.

"Utamakan keselamatan dari pada kecepatan sehingga anda terhindar dari kecelakaan lalu lintas. Stop pelanggaran, stop kecelakaan dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan. Salam Keselamatan," tegasnya.

Kemudian, Jika mau menyebrang pastikan kembali sudah aman dikiri maupun dikanan. Karena biasanya pengendara roda dua maupun roda empat tidak memperhatikan jalan asal belok.

"Tidak memberikan peringatan atau menyalakan lampu penunjuk arahnya, sehingga pengemudi yang lain tidak sempat memberikan kesempatan untuk jalan pada pengendara tersebut," pungkasnya.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya