» » » Bripka Wahyu Ari Wibowo Bagikan Masker Kepada Masyarakat

Bripka Wahyu Ari Wibowo Bagikan Masker Kepada Masyarakat

Penulis By on Senin, 04 Mei 2020 | No comments


Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hilir Desa Cempedak Bripka Wahyu Ari Wibowo bagikan masker untuk warga di Desa binaannya Desa Cempedak Kecamatan Tayan Hilir. Kegiatan tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat ditengah pandemi Corona, Senin (4/5).

Berkaitan penyebaran Virus Corona atau Covid-19, Polri lebih mendekatkan diri kepada warga binaannya, hal ini adalah bentuk polri sebagai Pelindung Pengayom dan Pelayan Masyarakat.

Hal ini juga sebagai upaya mendukung pemerintah untuk memutus penyebaran Virus Corona. Dalam kesempatan tersebut Bripka Wahyu Ari Wibowo juga menyampaikan himbauan kepada warga agar selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan terkait dengan penyebaran Virus Corona atau Covid-19, selalu rajin cuci tangan dan hindari berjabat tangan.

Dalam hal ini Bhabinkamtibmas mengajak warga agar selalu menggunakan masker dan mencuci tangan setelah maupun sebelum melaksanakan aktivitas guna mencegah penyebaran covid-19.

Penulis  : Firmansyah Budin
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya