» » » Cegah Penyebaran Covid-19, Bripka Ahmad Kardoyo Imbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Cegah Penyebaran Covid-19, Bripka Ahmad Kardoyo Imbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Penulis By on Jumat, 05 Maret 2021 | No comments


Polres Sanggau - Meminimalisir penyebaran Covid-19, Bhabinkamtibmas Polsek Mukok Bripka Ahmad Kardoyo melaksanakan giat sosialisasi Covid-19 dan memberi pesan-pesan Kamtibmas kepada warga agar selalu mematuhi himbauan pemerintah melaksanakan protokol kesehatan dalam upaya mencegah sekaligus memutus rantai penyebaran Covid-19, Jumat (5/3).
 
Pada sosialisasi kali ini, Ia memberikan imbauan kepada warga agar selalu mematuhi imbauan pemerintah, dan Maklumat Kapolri terkait penanganan dalam mengatasi Penyebaran Covid-19.
 
“Dimana dalam penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru, warga diimbau untuk membudayakan hidup bersih dan sehat, serta menjaga tubuh agar tetap Fit, mengimbau agar selalu menggunakan masker, laksanakan kebersihan diri keluarga dan lingkungan kerja setempat, biasakan cuci tangan yg baik dan benar dengan sabun cair, serta tak lupa selalu jaga jarak saat beraktivitas,” ujar Bripka Ahmad Kardoyo.
 
Ditempat lain, Kapolsek Mukok AKP Supriyanto mengimbau kepada masyarakat agar dalam menyikapi penyebaran Covid-19 ini tidak perlu panik dan tetap tenang, serta tetap melaksanakan apa yang menjadi arahan dan kebijakan Pemerintah dalam upaya bersama-sama menanggulangi penyebarannya.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya