» » » Kapolres Sanggau Pimpin Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primkoppol Polres Sanggau

Kapolres Sanggau Pimpin Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primkoppol Polres Sanggau

Penulis By on Rabu, 29 September 2021 | No comments


Polres Sanggau - Primkoppol Polres Sanggau menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tutup buku tahun 2020, di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau, Rabu (29/9).

Dalam kegiatan RAT ini dipimpin langsung Kapolres Jepara AKBP Ade Koncoro Ridwan, S.I.K  serta  dihadiri oleh PJU Polres Sanggau, Ketua Primkoppol Polres Sanggau AKP Supriyanto, Kapolsek Jajaran dan perwakilan anggota yang sudah mendapat surat kuasa, dalam kegiatan ini tampak turut hadir A.R. Solikhin yamg mewakili  Kadis Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sanggau dengan didampingi 2 orang staf.

Acara diawali dengan pembacaan laporan pertanggungjawaban pengurus Primkoppol Polres Sanggau tahun buku per 31 Desember 2020.

Koperasi ini dibentuk untuk kesejahteraan anggota yang berdasarkan asas memberikan manfaat serta anggota koperasi dapat mengevaluasi kegiatan dari tahun ke tahun.

Kapolres Sanggau dalam sambutannya mengatakan bahwa Rapat Anggota Tahunan merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan oleh pengurus Primkoppol setelah menyelesaikan tugas dan tanggung jawab pengelolaan Primkoppol kurun waktu satu tahun.


“Kegiatan RAT sangat penting, karena forum ini dapat dijadikan sebagai sarana untuk mengevaluasi segala kekurangan maupun keberhasilan program yang dijalankan pada tahun yang lalu. Melalui evaluasi yang jujur dan transparan ini diharapkan hasilnya dapat dijadikan sebagai landasan untuk merancang program dan kebijakan ke depan, sehingga mampu memberikan manfaat yang besar bagi seluruh anggota,” ujar Kapolres.

Pada kesempatan ini sholikhin beri apresiasi kepada primkopol Polres Sanggau, yang telah melaksanakan RAT, karena berdasarkan data aplikasi, di wilayah Kab. Sanggau terdata sebanyak 430 Koperasi, dan hanya 264 yang dinyatakan aktif, serta baru 52 yang melaksanakan RAT, termasuk Koperasi Polres Sanggau.

Selain itu dijelaskan, bahwa pentingnya peranan Koperasi, maka setiap instansi pemerintah banyak yang mendirikan Koperasi guna membantu anggotanya dalam mengatasi kesulitan ekonomi, salah satunya adalah Primkoppol Polres Sanggau, yang dibentuk guna membantu upaya meningkatkan kesejahteraan seluruh anggotanya.

Selanjutnya pada acara ini di laksanakan pemilihan ketua Baru secara voting, dengan hasil Iptu Nana Supriatna sebagai Ketua Baru untuk periode Tahun 2022-2027, yang sebelumnya di ketuai oleh AKP Supriyanto.

“Semoga dengan dilaksanakan RAT ini dan dengan terpilihnya ketua baru, diharapkan dapat berinovasi dalam nemberikan kesejahteraan dan manfaat bagi seluruh anggota,” tukas Kapolres Sanggau.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya