» » » Polres Sanggau Berikan Bantuan Transportasi untuk Siswa SDN 19 Jonti

Polres Sanggau Berikan Bantuan Transportasi untuk Siswa SDN 19 Jonti

Penulis By on Minggu, 21 November 2021 | No comments


Polres Sanggau - Polres Sanggau Berikan Bantuan Transportasi kepada Siswa-siswi SDN 19 Jonti Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau, Minggu (21/11).

Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Rodwan, S.I.K melalui Kabagsumda Polres Sanggau Kompol Suparwoto, S.IP, mengungkapkan bahwa kami siap melingdungi, mengayomi dan melayani masyarakat yang membutuhkan.

Dalam rangka memberikan pelayanan terhadap masyarakat, kali ini kami membantu memberikan kemudahan Sarana Transportasi untuk Siswa-siswi SDN 19 Jonti Desa Sei Batu Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau dengan menurunkan 1 Unit Bis Polres Sanggau.

“Upaya yang kami lakukan dalam menunjang pendidikan, dengan memberi kemudahan Transportasi kepada siswa-siswi SDN 19 Jonti yang akan mengikuti kegiatan asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang akan dilaksanakan di SMP Negeri 4 Sanggau dengan mengikutsertakan siswa-siswinya sebanyak 22 Siswa,” ungkap Kompol Suparwoto.


“Kami berharap dengan apa yang kami lakukan ini dapat membantu mempermudah anak-anak usia sekolah dalam menuntut ilmu, sehingga kelak dapat menjadi generasi penerus bangsa yang hebat,” tambahnya.

Di tempat terpisah, Rafael selaku Kepala Sekolah SDN 19 Jonti menyampaikan ucapkan terimakasih banyak kepada Polres Sanggau yang telah membantu anak didiknya dengan memberi bantuan transportasi dari Desa Sungai Batu ke SMP Negeri 4 Sanggau.

“Saat ini jalan dari Dusun Jonti menuju Sanggau sedang dilanda banjir sehingga kami harus meminta Polres Sanggau untuk membantu kami demi kelancaran kegiatan ini,” ucap Rafael.

Polres Sanggau tidak hanya berikan bantuan hari ini saja, namun selesai kegiatan tersebut pada hari Selasa akan tetap membantu dengan mengantar kembali ke Desa Sungai Batu.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya