» » » Kapolres Sanggau Hadiri Zoom Meeting Pembukaan Kegiatan Baksos dan Bansos Serentak Bersama Kapolri dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76

Kapolres Sanggau Hadiri Zoom Meeting Pembukaan Kegiatan Baksos dan Bansos Serentak Bersama Kapolri dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76

Penulis By on Senin, 20 Juni 2022 | No comments


Polres Sanggau - Bertempat di Klenteng / Pekong Tri Dharma Sanggau Jl. Kartini Kelurahan Ilir Kota Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau telah dilaksanakan Zoom Meeting Pembukaan Kegiatan Baksos dan Bansos Serentak oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, Senin (20/6).

Kegiatan Zoom Meeting dihadiri oleh Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan, S.I.K, Wakapolres Sanggau Kompol Novrial Alberty Kombo, S.I.K, M.AP, dan PJU Polres Sanggau serta Pengurus Klenteng / Pekong Tri Dharma Sanggau.

Dalam Kegiatan Zoom Meeting kegiatan Baksos dan Bansos Serentak, Kapolri menyampaikan bahwa pada hari ini kita patut berbahagia karena dapat mengikuti Zoom Meeting dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022.

“Hari ini kita akan melaksanakan 2 kegiatan secara serentak yaitu kegiatan Bakti Sosial Religi dan Penyerahan Bantuan Sosial dengan meningkatkan nilai-nilai toleransi antara Polri dan elemen masyarakat maupun agama yang ada di seluruh Indonesia,” ucap Sigit.

Sebentar lagi kita akan menghadapi tahun Politik yang mana pengalaman tahun sebelumnya banyak dimanfaatkan sebagai Politik Identitas yang akan berdapak pada kita semua. Nilai Toleransi harus dijaga dan tingkatkan persatuan dan kesatuan sebagai modal kita untuk membawa Indonesia menjadi Negara dan bangsa yang lebih baik.

Terdapat 11.833 tempat ibadah yang dilaksanakan kerja bakti dan perbaikan tempat Ibadah oleh Polri dan mitra Polri.

Selanjutnya Kapolri menyapa beberapa Kapolda serta Tokoh Lintas Agama yang berada di Daerah.


“Terima Kasih saya berharap kita dapat menjaga toleransi umat beragama agar persatuan Indonesia dapat terjaga dengan baik. Agar kedepannya kegiatan dapat dipertahankan dan ditingkatkan,” tutupnya.

Setelah dilaksanakan kegiatan Zoom Meeting dilanjutkan dengan kegiatan Bakti Sosial Religi Polres Sanggau di Rumah Ibadah dan penyerahan Bantuan Sosial sebanyak 600 paket kepada pengurus Rumah Ibadah dan kepada masyarakat kurang mampu serta lansia.

Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro mengatakan untuk di Polres Sanggau sendiri kita melaksanakan Bhakti Sosial Religi di Klenteng / Pekong Tri Dharma, Gereja Patekosta Beltehem di Indonesia (GPDI) dan Masjid Nurul Iman.

Sedangkan untuk Bansos yang kita salurkan kepada pengurus Pekong Tri Dharma sebanyak 50 Paket Sembako, pengurus Gereja Pantekosta Betlehem di Indonesia (GPDI) sebanyak 50 Paket Sembako, pengurus Masjid Nurul Iman sebanyak 50 Paket Sembako, Masyarakat kurang mampu / Lansia di Kelurahan Beringin, di Lingkungan Setompak dan di Lingkungan Sei. Sengkuang Kelurahan Sei. Sengkuang Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau masing-masing 50 Paket Sembako.

“Kegiatan ini juga dilakuan serentak oleh Polsek Jajaran Polres Sanggau dan sebanyak 600 paket Bantuan Sosial kita serahkan pengurus Rumah Ibadah dan kepada masyarakat kurang mampu serta lansia,” ucapnya.

”Kegiatan Bakti Sosial Religi Polres Sanggau di Rumah Ibadah dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 dengan tema Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh - Indonesia Tumbuh,” tutup Kapolres Sanggau.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya