» » » Polsek Bonti Kembali Bagikan Takjil Untuk Pengguna Jalan

Polsek Bonti Kembali Bagikan Takjil Untuk Pengguna Jalan

Penulis By on Jumat, 14 April 2023 | No comments


Polres Sanggau - Menjelang berbuka Puasa, Polsek Bonti membagikan takjil bagi pengguna jalan yang saat itu sedang melintasi depan Mako Polsek Bonti, Polres Sanggau.

Kegiatan Pembagian takjil Ramadhan tersebut di Pimpin Kapolsek Bonti Iptu Gunawan Carda dan diikuti personil Polsek Bonti dengan sasaran terhadap Masyarakat Muslim di Wilayah Kecamatan Bonti.

Kapolsek Bonti mengatakan bahwa selama bulan Ramadhan, Polres Indramayu melaksanakan kegiatan patroli ngabuburit. Salah satu kegiatannya yaitu membagikan takjil untuk buka puasa.

“Alhamdulillah, sore ini kami bisa berbagi takjil kepada masyarakat sebanyak 10 Bungkus makanan Takjil siap saji untuk berbuka Puasa Ramadhan,” ujar Iptu Gunawan Carda.


Lanjut Kapolsek menyampaikan, kegiatan pembagian takjil tersebut dalam rangka kepedulian dan saling berbagi Polsek Bonti Polres Indramayu kepada masyarakat di Kecamatan Bonti Kabupaten Sanggau di bulan suci Ramadhan.

Ia berharap kegiatan ini bisa membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa.

“Mudah-mudahan, apa yang kami lakukan ini membantu warga, dan berharap kegiatan-kegiatan positif seperti itu dapat terus dilakukan sehingga dapat menjadi ladang amal ibadah dihadapan Allah SWT,” tukas Iptu Gunawan Carda.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya