Polres Sanggau - Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, SH, S.I.K.,
menyerahkan bantuan sosial (Bansos) kepada warga terdampak banjir di Kecamatan
Beduai, Kabupaten Sanggau. Kegiatan ini berlangsung di lokasi banjir yang
terletak di Dusun Beduwai, Desa Bereng Berkawat, Kecamatan Beduai.
Bantuan sosial berupa 60 kardus mi instan diserahkan secara simbolis
oleh Kapolres Sanggau kepada salah satu warga terdampak banjir, Yansyah.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak
bencana banjir yang melanda wilayah tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Sanggau didampingi oleh beberapa
pejabat utama Polres Sanggau, di antaranya Kabag Ops Polres Sanggau AKBP Wahyu
Hartono, SH, MAP, Kasat Lantas Polres Sanggau AKP Rizqi Ardian Eka Kurniawan,
S.TR.K, S.I.K, Kasat Samapta AKP Supariyanto, SH, Kasi Propam Iptu Rukmana,
serta Kapolsek Beduai Iptu Hudson Siahaan, SH. Turut hadir juga sejumlah
personel Polsek Beduai dan warga yang terdampak banjir.
Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah menegaskan bahwa
kegiatan penyerahan bantuan sosial ini merupakan bentuk kepedulian Polri
terhadap masyarakat yang sedang mengalami musibah.
“Kami dari jajaran Polres Sanggau berupaya hadir di tengah masyarakat,
terutama saat mereka membutuhkan. Bantuan ini memang tidak besar, tetapi kami
berharap dapat sedikit meringankan beban warga yang terdampak banjir,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas dalam menjaga
keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial.
“Kami ingin menunjukkan bahwa Polri tidak hanya sebagai aparat penegak
hukum, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat dalam berbagai situasi,
termasuk dalam menghadapi bencana alam,” tambahnya.
Banjir yang melanda Kecamatan Beduai terjadi akibat curah hujan tinggi
yang mengguyur wilayah tersebut sejak beberapa hari terakhir. Air yang meluap
dari sungai di sekitar pemukiman menyebabkan beberapa rumah warga terendam dan
aktivitas masyarakat terganggu.
Selain menyalurkan bantuan, Kapolres Sanggau juga mengingatkan
masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bencana susulan.
“Kami mengimbau kepada seluruh warga agar tetap berhati-hati dan
mengikuti arahan dari pihak terkait. Jika ada hal-hal yang membutuhkan bantuan
lebih lanjut, segera laporkan kepada pihak berwenang,” katanya.
Kegiatan ini diakhiri dengan dialog singkat antara Kapolres Sanggau dan
warga terdampak banjir. Pihak kepolisian juga berkoordinasi dengan pemerintah
setempat dan relawan untuk memastikan distribusi bantuan berjalan dengan baik.
Dengan adanya bantuan
sosial ini, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang terdampak
serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat dalam membangun
solidaritas bersama menghadapi bencana alam. (Dny Ard / Hms Res Sgu)