» » » Kunjungi TK Negeri Pembina Meliau, Ini yang Disampaikan Iptu Pardosi dan Anggotanya

Kunjungi TK Negeri Pembina Meliau, Ini yang Disampaikan Iptu Pardosi dan Anggotanya

Penulis By on Jumat, 02 Februari 2018 | No comments


Polda Kalbar - Polres Sanggau - Kapolsek Meliau Iptu M.R. Pardosi, SH bersama anggotanya hari ini Jumat (02/02/2018), di TK Negeri Pembina Meliau melaksanakan giat “Polisi Sahabat Anak”.

Dalam kegiatan tersebut terlihat keantusiasan para murid TK kepada Nara Sumber / Pemberi Materi yakni dari Kapolsek Meliau. Hal tersebut dapat terlihat dari respon para murid TK dalam melihat, mengamati, menjawab, dan bertanya kepada Kapolsek Meliau dalam memberikan materi tersebut diawali dengan tehnik pencairan suasana dengan memberikan trik-trik sulap kepada para murid TK. dan para murid sangat gembira dengan hal tersebut.

Selanjutnya Kapolsek Meliau Iptu M.R. Pardosi menjelaskan materi yang berkaitan tentang kedisiplinan, tertib berlalulintas, dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. Hal tersebut dapat diterima, dimengerti dan dipahami oleh murid TK Negeri Pembina Meliau.

Dalam penyampaian materi, Kapolsek Meliau Iptu M.R. Pardosi melalu Anggota Unit Lantas Brigadir Riyanto memperkenalkan berbagai macam bentuk rambu lalulintas berikut keterangannya dengan tujuan agar kelak generasi penerus ini menjadi generasi yang tertib berlalulintas dan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas dijalan.


Murid-murid yang berjumlah 60 orang ini sangat antusias mendengarkan penjelasan yang disampaikan oleh Brigadir Riyanto. Selain itu para guru sangat mengapresiasi kegiatan positif ini dan berharap kegiatan ini berkelanjutan untuk memupuk kesadaran berlalulintas sejak usia dini.

Selanjutnya Kanit Binmas Polsek Meliau Bripka Harsono memberikan materi Pengenalan Polisi Sahabat Masyarakat / Pelajar. 


Selesai Kegiatan, Kapolsek mengatakan kegiatan ini selain bertujuan untuk menjalin kedekatan antara polisi dengan anak-anak, juga untuk mengenalkan tugas-tugas Kepolisian. Dengan didampingi guru TK Negeri Pembina Meliau, Bhabinkamtibmas kami tadi memperkenalkan tugas Polisi sebagai pelindung, pengayom,dan pelayan masyarakat yang disampaikan dengan bahasa sederhana dan dengan metode belajar sambil bermain.

“Dengan metode ini, wajah-wajah mereka tampak ceria sehingga tidak tampak rasa takut ketika bertemu dengan Polisi. Padahal di lapangan, biasanya Polisi selalu menjadi sosok yang menakutkan bagi anak-anak. Terlebih para orang tua terkadang menggunakan Polisi untuk menakut-nakuti anak jika rewel atau nakal” ungkapnya.

Menurut salah seorang guru, kunjungan ini merupakan kegiatan positif. "Apalagi anak-anak diperkenalkan tentang tugas-tugas Kepolisian sehingga dapat lebih menanamkan kecintaan anak kepada Polisi. Karena ternyata Polisi ramah-ramah sehingga anak tidak takut lagi," pungkasnya.




Penulis : Denny Ardiyanto
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya