» » » Patroli Tim Gabungan di Jalur tikus sekitar PLBN Terpadu Entikong

Patroli Tim Gabungan di Jalur tikus sekitar PLBN Terpadu Entikong

Penulis By on Rabu, 10 Oktober 2018 | No comments



Polres Sanggau - Polsek Entikong - Bertempat di Sebelah kiri PLBN Terpadu Entikong, Anggota patroli Gabungan Polri, TNI, Bea cukai, Imigrasi, Karantina Perikanan dan Karantina Pertanian melaksanakan Patroli Jalur tikus di sekitar kiri PLBN Terpadu Entikong, Selasa (9/10/2018).

Adapaun Personil yang mengikuti dalam patroli jalur tikus tersebut yakni 7 Personil Polsek Entikong, 3 Personil Koramil Entikong, 3 Personil Karantina Perikanan, 2 Personil Karantina Pertanian, 2 Personil Imigrasi Entikong, 1 Personil Bea Cukai Entikong dan 1 Personil RRI

Sebelum dimulainya kegiatan Patroli, dilaksanakan Breffing di Halaman Mapolsek Entikong di pimpin langsung oleh Wakapolsek Entikong, Iptu Eeng Suwenda. Dalam kesempatan tersbeut, Eeng berharap Patroli gabungan Ini dapat mengurangi / mengantisipasi para pemikul Untuk memasukan Barang-barang lundup dari Negara Malaysia ke Indonesia.


Setelah pelaksanaan Breffing, tim Patroli Gabungan bergerak menuju PLBN Entikong untuk persiapan berangkat ke arah jalan JIPP sebelah Kiri PLBN Entikong Menggunakan Sepeda Motor.

Pada pukul  09.50 Wib tim gabungan bersama-sama jalan kaki berangkat menuju jalur tikus jalan JIPP sebelah kiri PLBN dilanjudkan arah patok G128. Setelah Anggota Sampai di patok G128 Anggota melanjutkan ke arah sayap kanan menuju ke Pagar kawat, melihat pagar kawat tersebut sudah kondisi jebol / sengaja sudah di rusak oleh para Pelintas yang tidak bertanggung jawab untuk melundupkan barang-barang terlarang maupun orang.

Selanjutnya tim Gabungan melanjutkan perjalan ke arah Patok G127 dan melihat kanan dan kiri patok G127 dalam kondisi sudah banyak yang jebol atau sengaja di jebol oleh para Pelintas Batas yang tidak bertanggung jawab.


Setelah dari patok G127, Tim gabungan melanjutkan penyisiran di pagar kawat yang tembus ke Gate netral Indonesia – Malaysia. dimana jalan setapak tersebut sengaja di buat oleh Para pemikul untuk melundupkan barang-barang dari Malaysia ke Indonesia. Pada pukul 10.35 Wib Anggota Patroli gabungan Sampai di Gate netral dan kembali melanjutkan perjalanan menggunakan sepada motor menyisir jalan JIPP.

Kapolsek Entikong Kompol Amin Siddiq, SH melalu Wakapolsek Entikong Iptu Eeng Suwenda mengatakan setelah anggota sampai di di ujung Jalan JIPP, kemudian melaksanakan Stanby untuk mengantisipasi barang-barang lundup maupun orang dari Negara Malaysia menuju ke Indonesia.

“Patroli gabungan ini merupakan tindakan untuk mengantisipasi / mengurangi penyelundupan barang-barang dari Malaysia ke Indonesia dan sebaliknya,” ucapnya.


Lanjutnya, Iptu Eeng Suwenda mengatakan Dampak dari ketatnya larangan Pemikul untuk membawa barang-barang lundup dari Malaysia ke Indonesia adalah banyak jalur tikus yang lama dibuka lagi oleh para pemikul untuk sengaja melancarkan Lundup barang-barang yang tidak melewati jalur resmi.

“Bukan hanya sekedar Patroli saja yang kami lakukan. Melainkan melaksanakan Stanby juga di Jalan JIPP yang biasa di lewati oleh pemikul untuk membawa barang-barang lundup dari Malaysia,” pungkasnya.


Penulis : Denny Ardiyanto
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya