» » » Melalui Kegiatan Sambang Bripka Fransisco Redy Himbau Agar Jangan Percaya Berita Hoax

Melalui Kegiatan Sambang Bripka Fransisco Redy Himbau Agar Jangan Percaya Berita Hoax

Penulis By on Kamis, 29 November 2018 | No comments



Polres Sanggau – Polsek Entikong – Bhabinkamtibmas Desa Suruh Tembawang Bripka Fransisco Redy melaksankan kegiatan sambang ke rumah warga binaan serta sosialisasikan kepada masyarakat agar jangan mudah percaya dengan berita hoax yang belum tentu kebenarannya, Kamis (29/11).

Bripka Fransisco Redy dalam melakukan sambang ke rumah tokoh masyarakat desa Suruh Tembawang tersebut di samping  silaturahmi dan jalin kemitraan juga menggunakan kesempatanya untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas seperti untuk berhati-hati dengan adanya pencurian kendaraan bermotor serta mengajak kepada tokoh masyarakat untuk bersama-sama dengan Bhabinkamtibmas turut membantu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami selaku anggota Bhabinkamtibmas harus lebih dekat dengan warga masyarakat di desa binaanya, setiap ada kegiatan masyarakat harus selalu memberikan bantuan pelayanan, agar kehadiranya di tengah – tengah warga masyarakat terasa terlayani” ucap Bripka Fransisco Redy

Bhabinkamtibmas Desa Suruh Tembawang Bripka Fransisco Redy disamping menyampaikan pesan kamtibmas juga mengajak warga binaan jangan mudah percaya berita hoax atau berita bohong yang belum tentu kebenarannya menjelang pemilu tahun 2019.

Penulis  : Firmansyah Budin
Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya