» » » Bripda Margun Sosialisasikan Tentang Penerimaan Anggota Polri di SMK AGAPE Sosok

Bripda Margun Sosialisasikan Tentang Penerimaan Anggota Polri di SMK AGAPE Sosok

Penulis By on Sabtu, 08 Desember 2018 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Tayan Hulu - Bhabbinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Bripda Margun Rianda melaksankan kegiatan sosialisasi penerimaan anggota polri tahun 2019 di SMK AGAPE Sosok, Sabtu (8/12).

Sebelum penerimaan polri di tahun 2019 di buka Bhabinkamtibmas Polsek Tayan Hulu Bripda Margun Rianda lebih dulu melaksanakan sosialisasi penyampaian persyaratan dan kiat-kiat menghadapi penerimaan anggota polri, adapun sosialisasi ini di laksankan di SMK AGAPE Sosok.

Dalam hal ini Bhabinkamtibmas mengajak seluruh siswa-siswi SMK AGAPE Sosok mempersiapkan diri baik-baik agar bisa menjadi aparatur Negara yaitu anggota Polri. Melihat banyaknya siswa-siswi yang ingin menjadi anggota polri, dan antusias mereka dalam mendengarkan sosialisasi yang dilakuka, Bripda Margun Rianda pun menjadi semangat dalam memberikan materi.

“Dalam melaksankan tes untuk menjadi anggota polri ini kita harus bersih dari narkoba, tidak pernah terkena kasus tindak pidana, dan tentunya kita harus sehat jasmani dan rohani, mulailah menjaga fisik dan latihan dari sekarang guna mempersiapkan diri menjalani tes menjadi anggota polri” ucap Bripda Margun Rianda.

Penulis  : Firmansyah Budin

Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya