» » » Sambangi Siswa yang Sedang Berkumpul dan Himbau Agar Menjauhi Narkoba

Sambangi Siswa yang Sedang Berkumpul dan Himbau Agar Menjauhi Narkoba

Penulis By on Sabtu, 08 Desember 2018 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Batang Tarang - Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Brigadir Eky Suprianto melaksankan kegiatan sambang kepada sekelompak siswa yang sedang berkumpul dan berikan himbauan agar jangan ada yang menggunakan narkoba serta selalu tertib dalam berkendara, Sabtu (8/12).

Brigadir Eky Suprianto menyambangi sekelompok siswa yang sedang berkumpul dan berikan himbauan agar jangan sampai menggunakan obat-obatan terlarang seperti narkoba karena dapat merusak hidup kita bahkan masa depan kita, apabila hendak menuju kesekolah dengan menggunakan kendaraan patuhi peraturan lalu lintas dan gunakan helm demi keselamatan kita.

“Saya menghimbau agar adik-adik semua berikan contoh yang positif kepada masyarakat, sebagai pelajar yang terdidik jangan pernah melakukan hal-hal negatif yang membahayakan diri kita sendiri” ucap Brigadir Eky Suprianto

Bhabinkamtibmas Polsek Batang Tarang Brigadir Eky Suprianto juga mengatakan agar selalu ikut dalam menjaga situasi kamtibmas yang ada di lingkungan masing-masing jalin komunikasi yang baik dengan warga masyarakat agar selalu terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Penulis  : Firmansyah Budin

Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya