» » » Brigpol Martono Tempel Maklumat Kapolri di Desa Bereng Bekawat

Brigpol Martono Tempel Maklumat Kapolri di Desa Bereng Bekawat

Penulis By on Rabu, 25 Maret 2020 | No comments



Polres Sanggau - Hal ini terkait pencegahan penyebaran virus corona (Covid 19) yang saat kini cukup memprihatinkan.

Untuk itulah, semakin cepatnya penyebaran Virus Corona (Covid-19) yang ditunjukan meningkatnya orang dinyatakan positif Covid-19, maka Kapolri Jenderal Idham Azis mengeluarkan “Maklumat”.

Maklumat itu dikeluarkan agar penyebaran virus tidak semakin meluas dan berkembang menjadi ganguan terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat.

Maklumat ini juga bentuk kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona (Covid-19).

Apabila ada keperluan mendesak dan tidak dapat dihindari yang melibatkan banyak massa, agar dilaksanakan sesuai dengan protokol pemerintah daerah r yg sudah dibentuk gugus tugas percepatan penanggulangan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19.

Selain itu, Kapolri dalam maklumatnya, juga meminta agar masyarakat tetap tenang dan jangan panik namun diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing dan mengikuti informasi serta imbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah.

Bhabinkamtibmas  Brigpol Martono juga memberikan imbauan, "Marilah kita tetap berdoa kepada Tuhan yang Maha Esa dan senantiasa berupaya melakukan pola hidup sehat, dimulai dan untuk diri sendiri serta semuanya," pungkasnya.

Penulis : Candra Lukito
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya