» » » Kapolsek Sekayam Hadiri Kegiatan Ritual Adat Pengcolap-Pengkedut

Kapolsek Sekayam Hadiri Kegiatan Ritual Adat Pengcolap-Pengkedut

Penulis By on Kamis, 16 Desember 2021 | No comments


Polres Sanggau - Bertempat di PT GKM (Global Kalimantan Makmur) dan PT SL di Dusun Setogor Desa Sotok Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Kegiatan Ritual Adat Pengcolap-Pengkedut PT GKM (Global Kalimantan Makmur), Kamis (16/12).

Hadir dalam kegiatan rapat penyegaran tersebut Ketua DAD Kabupaten Sanggau Yohanes Ontot, M.Si, Anggota DPRD dapil IV sdr Hendrikus Hengki ST, Camat Sekayam Junaidi, SE, Danramil Sekayam Mayor Arm Dulloh, Kapolsek Beduai AKP Eeng Suwenda, Kapolsek Sekayam Iptu Ruslan Abdul Gani, SH, MH, Kapolsek Kembayan Iptu MR. Pardosi, GM area 3 PT GKM Sahala Siahaan, Ketua DAD Kecamatan Kembayan Thomas, Spd, M.Si, Ketua DAD Kecamatan Sekayam Aris, Ketua DAD Kecamatan Beduai YS Sudarno S.Hut, Ketua DAD Kecamatan Noyan Pettus Sudarmin, Kades Sotok Markus Deki, Bhabinkamtibmas Desa Sotok Bripka Saefudin, Babinsa desa sotok sertu Syarif Dede, Para Kawil dan Temenggung adat 4 Kecamatan.

Dalam Sambutannya Ketua DAD Kabupaten Sanggau mengatakan perlu adanya pemahaman antara kedua belah pihak antara Perusahaan dengan masyarakat dan harus melihat kontribusi dari segi ekonomi yang telah di berikan oleh perusahaan kepada masyarakat dan membentuk dewan penasehat untuk perusahaan terkait hak dan kewajiban perusahaan.

Membentuk tim khusus yang memantau prilaku kehidupan, suku dan adat budaya masyarakat yang ada disekitar perusahaan.


Agar mensosialisasikan secara masiv kepada masyarakat terkait adanya adat pencolap-pengkedut agar masyarakat mengetahui bahwa ritual adat tersebut telah dilaksanakan dan menghimbau kepada masyarakat agar tidak sembarangan menggunakan tempayan adat dan melakukan pemortalan serta berkoordinasi dengan ketua DAD apabila hendak melakukan pemortalan.

Yohanes Ontot meminta kepada Pihak perusahaan untuk Melakukan pembatasan kepada karyawan agar tidak bepergian pada saat Natal dan tahun baru serta mendukung program pemerintah untuk mencapai target nasional yaitu 70% masyarakat Kabupaten Sanggau yang sudah di vaksin.

Memerdayakan para ketua DAD dan temenggung yang ada di 4 Kecamatan untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di PT GKM dan SL.

Seusai kegiatan Kapolsek Sekayam Iptu Ruslan Abdul Gani mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mencegah terjadinnya pencurian di kebun milik PT GKM dan PT Sl yang tergabung di 4 Kecamatanamatan karena di kebun tersebut masih banyaknya pencurian.

“Selain untuk mencegah terjadinya pencurian di PT GKM dan PT SL, juga ditekankan kepada Pihak manejemen agar mematuhi Norma adat serta mengedepankan kearifan lokal dalam penyelesaian permasalahan dan memberdayakan para temenggung dan pengurus adat yang ada,” pungkasnya.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya