» » » Kasatbinmas Pimpin Apel pengecekan Pleton Siaga Regu VI Polres Sanggau

Kasatbinmas Pimpin Apel pengecekan Pleton Siaga Regu VI Polres Sanggau

Penulis By on Sabtu, 11 Desember 2021 | No comments


Polres Sanggau - Bertempat di Tribun Promoter Polres Sanggau Jl. Jenderal Sudirman Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau telah dilaksanakan kegaitan Apel pengecekan Pleton Siaga Regu VI Polres Sanggau, Sabtu (11/12) pagi.

Kegiatan Apel dipimpin oleh Kasatbinmas Polres Sanggau AKP Priyono selaku Padal dengan diikuti oleh Personil yang terlibat dalam Pleton Siaga Regu VI Polres Sanggau.

Dalam arahannya, AKP Priyono mengucapkan Puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan yang maha Kuasa karena kita masih diberi kesehatan sehingga bisa melaksanakan apel Pleton Siaga pada saat ini.


“Dalam kegiatan kali ini kita lakukan pengecekan instalasi listrik mako Polres Sanggau untuk menghindari terjadinya kebakaran mako,” ucapnya.

“Serta melaksanakan pengecekan keadaan para tahanan yang di tahan di Rutan Polres Sanggau serta melakukan pengecekan ruang tahanan dan barang-barang milik para tahanan untuk menghindari terjadinya tahanan kabur,” tambah Kasatbinmas Polres Sanggau.

AKP Priyono juga meminta kepada personil Pleton Siaga VI agar selalu monitor perkembangan situasi diwilayah kita, stand by dimako dan tetap On Call jika sewaktu-waktu dibutuhkan sehingga kita siap untuk berkumpul.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya