» » » Kapolres Sanggau Hadiri Kegiatan Zoom Meeting arahan Presiden RI

Kapolres Sanggau Hadiri Kegiatan Zoom Meeting arahan Presiden RI

Penulis By on Senin, 07 Februari 2022 | No comments


Polres Sanggau - Kapolres Sanggau menghadiri kegiatan Zoom Meeting bersama Forkopimda Kabupaten Sanggau dalam rangka arahan Presiden RI terkait Perkembangan dan Penanganan Covid-19 di Indonesia. Kegiatan terbut dilaksanakan di Ruang Rapat Pimpinan VIP Lantai II Kantor Bupati Sanggau, Jl. Jendral Sudirman Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau, Senin (7/2) siang.

Kegiatan Zoom Meeting dihadiri oleh Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.IP, M.S.i., Dandim 1204 Sanggau LETKOL INF. Bayu Yudha Pratama, Ketua PN Sanggau Dian Angraini, S.H.,M.H. dan Kasi Intelijen Kejari Sanggau Freddy Wiryawan, SH.

Dalam kegiatan Zoom Meeting Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo menyampaikan Perkembangan kenaikan trend kasus terutama yang disebabkan oleh Varian Baru Covid-19 yaitu Varian Omicron, dengan tingkat penularan yang lebih cepat, kita semua harus mewaspadai terhadap trend ini namun jangan bereaksi secara berlebihan, tetap waspada dan tidak gegabah, beri penjelasan yang baik kepada masyarakat.

“Yang harus dilakukan bersama-sama berupaya sekuat tenaga agar varian Omicron tidak meluas, berupaya menjaga situasi di Indonesia tetap baik, sejauh ini varian omicron belum menunjukkan gejala yang bersifat membahayakan nyawa pasien terutama yang telah divaksin,” ucapnya.

Joko Widodo mengatakan Antisipasi terjadinya gelombang Omicron, semua elemen harus siap, Manajemen detail  juga harus siap terutama Fasyankes, jangan sampai saat gelombang Omicron datang rumah sakit beserta Faktor penunjang belum siap antara lain oksigen, obat-obatan dll, bagi daerah yang belum siap agar segera disiapkan.

“Prioritaskan pasien yang ringan atau msh gejala dengan melakukan isolasi, rumah sakit diperuntukan bagi pasien dengan tingkat gejala berat dan kritis,” pesannya.


Masalah vaksin harus terus di tingkatkan terutama tuk menekan angka kematian, Akselerasi vaksinasi lanjutan (Booster) Massal secara serentak serta penguatan prokes sebagai upaya untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 varian Omicron.

“Saya minta Optimalkan percepatan vaksinasi baik satu, dua, dan juga vaksinasi booster, utamanya capaian vaksinasi bagi anak 6-11 tahun dan lansia bersama dengan unsur TNI/POLRI,” ujar Presiden RI.

Ia meminta untuk selalu Tingkatkan vaksinasi dan patuhi Prokes dalam menghadapi Virus Omicron yang sewaktu-waktu menjadi ancaman dan meningkat yang perlu di waspadai. Fasilitas Isoter agar dihidupkan kembali, utamanya persiapan 3-4 minggu menjelang datangnya gelombang omicron terutama wilayah di luar Jawa.

“Terdapat 2 hal penting dalam menghadapi varian omicron yaitu percepatan vaksinasi, serta optimalkan kembali satgas yang ada terkait Penerapan prokes terutama masker,” pungkasnya.

Usai kegiatan Kapolres Sanggau mengatakan bahwa kegiatan Zoom Meting dalam rangka arahan Presiden RI terkait dengan perkembangan Covid-19, percepatan Vaksinasi Nasional serta langkah penanganan bersama semua elemen Pemerintah dalam mengantisipasi dan menghadapi Gelombang varian Baru Covid-19 Varian Omicron di Indonesia.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya