Polres Sanggau - Bertempat di Polsek Meliau telah tiba tim Pamatwil Polres Sanggau dalam rangka Supervisi dan Pengecekan pelaksanaan Ops Pol Terpusat Mantap Brata Kapuas" 2023-2024 di Polsek Meliau.
Kegiatan supervisi dan pengecekan dipimpin oleh Kabaglog Polres Sanggau AKP Suwanto, SH wakili oleh Kanit 4 Sat Reskrim Polres Sanggau Ipda Arnold Rocky Montolalu, SH, MH, Anggota Baglog Aipda Reno serta dihadiri Kapolsek Meliau AKP Sukiswandi, Wakapolsek Meliau Iptu Trisna Mauludi, Para Kanit dan personil Polsek Meliau.
Dalam kegiatan tersebut, Ipda Arnold memberikan arahan terkait pelaksanaan Ops Mantap Brata Kapuas 2023-2024.
Dirinya meminta agar tetap Menjaga Netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2023-2024. Isu-isu yang berkembang dimedia menyudutkan Polri, harus lebih berhati-hati dalam melaksanakan tugas.
“Saat sekarang masih dalam tahapan pendaftaran dan penetapan Capres / Cawapres serta penetapan DCT Legislatif dan DPD,” ucapnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan Pengecekan bahan Panel Data Ops Mantap Brata Kapuas 2023-2024 Polsek Meliau, Pengecekan Sarpras dan Barang Inventaris Polsek Meliau.
Selanjutnya melaksanakan koordinasi bersama Anggota PPK Kecamatan Meliau Sdr. Supandi serta pengecekan gudang penyimpanan Logistik Pemilu di Gedung Pamong serta Pengecekan Kantor Sekretariat Panwaslu Kecamatan Meliau dan Kantor Sekretariat PPK Kecamatan Meliau.
Dilaksanakan kegiatan supervisi dan pengecekan oleh Pamatwil Polres Sanggau dalam rangka mengecek persiapan dan kesiapan Polsek Meliau pada pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat Mantap Brata Kapuas 2023-2024.