» » » Debit Air Sungai Sekayam di Kecamatan Bonti Meningkat, Polsek Bonti Lakukan Pengecekan

Debit Air Sungai Sekayam di Kecamatan Bonti Meningkat, Polsek Bonti Lakukan Pengecekan

Penulis By on Kamis, 30 Januari 2025 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Bonti melaksanakan pengecekan terhadap meningkatnya debit air Sungai Sekayam di Kecamatan Bonti, Kabupaten Sanggau, pada Kamis (30/1). Pengecekan ini dilakukan guna memastikan kondisi terkini serta dampak yang ditimbulkan akibat meluapnya air sungai di beberapa desa terdampak.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Bonti, Iptu Suparman, yang didampingi oleh Unit Intelkam, Unit Samapta, serta petugas piket penjagaan Polsek Bonti.

Tim melakukan pemantauan ke sejumlah lokasi yang terdampak banjir, yakni Desa Bonti, Desa Kampuh, Desa Sami, dan Desa Bahta. Pengecekan ini dilakukan sebagai langkah antisipatif dalam menghadapi potensi banjir yang lebih besar.

Dari hasil pengecekan, ditemukan bahwa di Dusun Bonti Selatan, Desa Bonti, ketinggian air dari permukaan jalan mencapai 25 cm. Ketinggian ini mengalami kenaikan sekitar 15 cm dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Sementara itu, di Dusun Kampuh, Dusun Labak, dan Dusun Sedae di Desa Kampuh, ketinggian air mencapai 60 cm, naik sekitar 20 cm dari hari sebelumnya.

Di Dusun Sami dan Dusun Mamal, Desa Sami, ketinggian air mencapai 50 cm, yang juga mengalami kenaikan sebesar 20 cm dibandingkan dengan kondisi sehari sebelumnya. Sedangkan di Dusun Bahta, Desa Bahta, ketinggian air terpantau mencapai 20 cm, namun mengalami penurunan sebesar 20 cm dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Kapolsek Bonti, Iptu Suparman, mengungkapkan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan secara intensif terhadap perkembangan debit air di wilayah Kecamatan Bonti.


“Kami bersama tim telah melakukan pengecekan langsung ke beberapa desa terdampak untuk memastikan kondisi terkini. Secara umum, debit air di wilayah Kecamatan Bonti mengalami peningkatan dibandingkan dengan hari Rabu (29/1). Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya banjir lebih besar,” ujar Kapolsek.

Lebih lanjut, Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada, terutama bagi warga yang berada di wilayah rendah dan rawan banjir.

“Kami mengingatkan warga agar terus memantau perkembangan situasi dan segera melaporkan jika terjadi peningkatan debit air yang signifikan. Keselamatan masyarakat adalah prioritas utama kami,” tambahnya.

Peningkatan debit air ini diperkirakan masih akan terus berlanjut mengingat curah hujan yang tinggi di wilayah hulu Sungai Sekayam. Oleh karena itu, pihak kepolisian bersama instansi terkait akan terus melakukan pemantauan dan langkah-langkah mitigasi guna meminimalisir dampak banjir terhadap masyarakat.

Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih siap menghadapi potensi banjir serta mengikuti arahan dari pihak berwenang guna menjaga keselamatan diri dan harta benda mereka.

Polsek Bonti juga akan terus bersiaga untuk memberikan bantuan apabila diperlukan, khususnya bagi warga yang terdampak banjir secara langsung. (Dny Ard / Hms Res Sgu)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya